Close Menu

    Subscribe to Updates

    Get the latest creative news from FooBar about art, design and business.

    What's Hot

    Gelar Standardisasi Dai ke-40, MUI Tekankan 3 Poin Penting dalam Berdakwah

    2 Juli 2025

    IMR – HUT Bhayangkara ke-79 di Kota Batu: Polri untuk Masyarakat, Bukan Sekadar Slogan

    2 Juli 2025

    Demi Keamanan, Tiga Tersangka Pengeroyokan Perwira TNI AL Dipindah Sementara ke Polda Jatim

    2 Juli 2025
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Trending
    • Gelar Standardisasi Dai ke-40, MUI Tekankan 3 Poin Penting dalam Berdakwah
    • IMR – HUT Bhayangkara ke-79 di Kota Batu: Polri untuk Masyarakat, Bukan Sekadar Slogan
    • Demi Keamanan, Tiga Tersangka Pengeroyokan Perwira TNI AL Dipindah Sementara ke Polda Jatim
    • X akan membiarkan AI menulis catatan komunitas
    • 3 Klub Liga 1 Masih Senyap, Bahkan Salah Satunya Belum Punya Pelatih
    • IMR – Dimediasi DPUPRPKP, Warga dan Pemborong Sepakat Damai
    • Cahyo Harjo Prihatin Angka Perceraian di Jatim Tembus 80 Ribu Perkara
    • Mengidolakan Damkar Pemuda Amerika Sengaja Bakar Semak dan Bunuh Petugas
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Info Malang RayaInfo Malang Raya
    • LIPUTAN KHUSUS
    • MALANG RAYA
      • KOTA MALANG
      • KABUPATEN MALANG
      • KOTA BATU
    • JAWA TIMUR
    • NASIONAL
    • OLAHRAGA
    • RAGAM
      • TEKNOLOGI
      • UNDANG-UNDANG
      • WISATA & KULINER
      • KOMUNITAS
      • IMR ENGLISH
    • OPINI
    • COVER HARIAN IMR
    • LOGIN
    Info Malang RayaInfo Malang Raya
    • LIPUTAN KHUSUS
    • MALANG RAYA
    • KOTA MALANG
    • KABUPATEN MALANG
    • KOTA BATU
    • JAWA TIMUR
    • NASIONAL
    • INTERNASIONAL
    • OLAHRAGA
    • OPINI
    • RAGAM
    • KOMUNITAS
    • WISATA & KULINER
    • KAJIAN ISLAM
    • TEKNOLOGI
    • UNDANG-UNDANG
    • INFO PROPERTI & LOWONGAN KERJA
    • TIPS & TRIK
    • COVER HARIAN IMR
    • IMR TV
    • LOGIN
    Home»MALANG RAYA»IMR – Sam HC dan Mbak Ganis, Segera Kembalikan Kota Malang Jadi Barometer Sepak Bola di Indonesia
    MALANG RAYA

    IMR – Sam HC dan Mbak Ganis, Segera Kembalikan Kota Malang Jadi Barometer Sepak Bola di Indonesia

    By admin30 Oktober 2024
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email Copy Link
    WhatsApp Image 2024 10 29 at 18.36.38 scaled

    IMR – Kota Malang, dalam beberapa dekade dikenal sebagai salah satu barometer sepak bola di Indonesia. Banyak pesepakbola handal, lahir dari Kota Pendidikan ini. Pun klub-klub yang ada, selalu punya wakil untuk berlaga di kasta tertinggi kompetisi Indonesia.

    Sayangnya dalam beberapa tahun terakhir, iklim sepak bola di Kota Malang, menghadapi tantangan yang tidak ringan. Tidak sekadar untuk mempertahankan prestasi sebagai barometer sepak bola. Tapi justru bagaimana mengembalikan atmosfiir sepak bola, kembali bergairah.

    Apalagi minat warga Kota Malang, terkesan mulai menurun untuk kembali menjadi ‘gila bola’. Utamanya selepas Tragedi Kanjuruhan, 1 Oktober 2022 lalu.

    Itulah sebabnya, dari perspektif Calon Wakil Wali Kota Malang, Ganis Rumpoko, ada beberapa aspek yang perlu diperbaiki. Salah satunya adalah pengalaman penonton, saat menyaksikan pertandingan secara langsung di stadion.

    Pembelian tiket, seharusnya memberikan hak yang jelas kepada penonton. Untuk mendapatkan tempat duduk yang layak. Namun kenyataannya seringkali berbeda.

    “Yang pertama yang pasti dari apa ya? Dari event-nya juga kalau aku lihat kan dari dulu di Malang, enggak ada perubahan yang signifikan. Ketika kita sudah beli tiket itu enggak ada tempat duduk. Kemudian fasilitas toilet untuk perempuan,” kata Ganis, pasangan Heri Cahyono dalam kontestasi Pilkada di Kota Malang, kepada awak media saat Fun Games bersama Bolo Ganis di Stadion Gajayana, Selasa (29/10/2024).

    Cucu Ebes Sugiono, Mantan Wali Kota Malang yang juga dikenal gila bola ini juga melihat, pembinaan terhadap sepak bola putri, sangat kurang sekali. Itu jika tidak mau disebut tidak ada.

    Padahal di Kota Malang, dipastikan ada bibit-bibit pesepakbola putri, jika ada wadah untuk menampung dan mengembangkan kemampuan mereka.

    Ganis pun mencoba menghidupkan kembali sepak bola putri itu, dengan menggelar Fun Game khususnya untuk pesepakbola putri. Yakni pertandingan antara Bolo Ganis vs Pemain Bola Putri Malang.

    “Kita harus bisa kembali memajukan sepakbola putri. Agar Kota Malang ini, kembali menjadi barometer sepak bola nasional secara komplet,” tandasnya.

    Tak hanya itu, Ganis yang pernah menempuh pendidikan di bidang manajemen olahraga di Liverpool, juga menyoroti fasilitas Stadion Gajayana.

    Banyak pengunjung mengeluhkan kurangnya aksesibilitas. Terutama bagi perempuan. Dengan toilet yang tidak ramah dan kondisi yang kurang bersih.

    Untuk menarik kembali minat penonton, perlu ada perbaikan signifikan dalam hal fasilitas dan layanan di stadion.

    Stadion Gajayana, yang telah berdiri selama hampir seratus tahun, juga memerlukan renovasi. Dengan tingginya minat masyarakat terhadap sepak bola dan olahraga lainnya, Malang seharusnya menjadi tuan rumah bagi berbagai event nasional.

    Renovasi stadion akan membuka peluang untuk menyelenggarakan pertandingan tim nasional. Bukan hanya di Gelora Bung Karno, tetapi juga di Malang.

    Peningkatan fasilitas stadion, kata Paslon nomor dua ini, tidak hanya akan mendatangkan penonton dari berbagai daerah, tetapi juga berdampak positif pada ekonomi lokal.

    Hotel, restoran, dan layanan transportasi akan mendapatkan keuntungan dari meningkatnya jumlah pengunjung.

    “Ya karena apa minatnya untuk sepak bola dan banyak olahraga yang di Kota Malang itu sebetulnya cukup tinggi.”

    “Ya harusnya mulai direnovasi sih, supaya event-event nasional itu juga bisa dibawa ke Kota Malang gitu loh,” katanya.

    Dengan langkah-langkah yang tepat, Kota Malang dapat kembali menjadi pusat sepak bola yang diminati, baik oleh pemain maupun penggemar. (Ra Indrata)

    Jumlah Pembaca: 126

    Share. Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email Copy Link

    Berita Terkait

    IMR – HUT Bhayangkara ke-79 di Kota Batu: Polri untuk Masyarakat, Bukan Sekadar Slogan

    2 Juli 2025

    IMR – Dimediasi DPUPRPKP, Warga dan Pemborong Sepakat Damai

    2 Juli 2025

    IMR – Tembok Pagar Pasar Besar Ambrol Celakai Penjual Pisang

    2 Juli 2025
    Leave A Reply Cancel Reply

    banner 300250
    banner 300250
    banner 250250
    Search
    BERITA POPULER

    Bupati Malang Hadiri Kanjuruhan Street Race Edisi 13

    30 Maret 20240

    Ironi Psywar: Arema FC yang Dulu Dilecehkan, Kini Justru Menendang PSS Sleman

    24 Mei 20250

    10 Aplikasi Musik Tanpa Iklan Terbaik, Diunduh Jutaan Pengguna!

    25 April 202440

    Pantun Pj. Walikota Malang Bikin Suasana Meriah di Acara Malang Raya Shopping Adventure 2024

    1 April 20242
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    • DISCLAIMER
    • INDEX BERITA
    • PEDOMAN MEDIA SIBER
    • REDAKSI
    © 2016 Infomalangraya. Designed by Mohenk.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.