IMR – Wujud Nyata Dukungan Ketahanan Pangan, Babinsa Tunggulwulung Bantu Panen Padi

MALANG RAYA16 Dilihat

Malang Post – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 0833/05 Lowokwaru, Serda Mahmudin, terjun langsung ke sawah untuk membantu para petani dalam kegiatan panen padi di wilayah Kelurahan Tunggulwulung Kecamatan Lowokwaru Kota Malang, Jum’at (14/3/2025).

Kegiatan ini merupakan wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga ketersediaan pangan di wilayah Tunggulwulung.

Dengan semangat gotong royong, mereka membantu memanen padi yang telah siap panen, memastikan hasil panen yang optimal dan mengurangi potensi kerugian akibat keterlambatan panen.

Serda Mahmudin menyampaikan, kegiatan ini bertujuan untuk memotivasi para petani agar lebih semangat dalam bertani. “Kami berharap, dengan adanya pendampingan ini, para petani dapat meningkatkan produktivitas hasil panen mereka,” ujarnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi wilayah lain dalam memperkuat sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mendukung program ketahanan pangan. Dengan semangat kebersamaan, diharapkan Indonesia dapat mencapai swasembada pangan dan meningkatkan kesejahteraan petani.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *